touch.koprol.com

Pagi ini saya mendapatkan sebuah unread message di Koprol yang cukup mencurigakan dari Andreas Fendri, UI designer Koprol yang juga mendesign tampilan situs DS ini. Pesannya berbunyi “Touching Touch”, tentu saja maksudnya adalah web Koprol yang dioptimasi untuk perangkat sentuh, yang sekarang sudah bisa diakses di touch.koprol.com

Perangkat mobile dengan layar sentuh memang sedang trend di Indonesia, terlihat dengan perangkat yang populer seperti Blackberry Torch, iPhone dan juga device Android yang kian lama kian banyak terlihat di kota-kota besar. Kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh Koprol dengan merilis mobile web yang dibuat khusus untuk perangkat-perangkat ini.

Tampilan Koprol Touch-pun sangat simple, sederhana dan sangat mudah digunakan dengan interface yang juga sangat intuitif. Andreas Fendri memang designer yang berbakat (ahem!). Dan untuk saya, versi touch ini cukup untuk mengganjal keinginan saya untuk menagih Koprol versi Android yang tidak kunjung datang.

DIKUTIP DARI
http://dailysocial.net/2010/12/14/koprol-touch-untuk-perangkat-layar-sentuh/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar